Selamat Hari Pramuka yang ke 60 Tahun

    Pada tanggal 14 Agustus 2021, SDK St. Vincentius telah melaksanakan upacara dalam memperingati Hari Pramuka yang ke 60 Tahun secara virtual atau daring. Perayaan Hari Pramuka tahun ini masih sama dengan tahun sebelumnya, karena adanya pandemi Covid-19 yang masih belum reda. Meskipun dilakukan secara virtual atau daring, kegiatan tersebut dapat berjalan dengan lancar dan seru. 



    Tidak hanya itu juga, meskipun status PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) masih di perpanjang. Hal itu bukan berarti menyurutkan semangat dari para guru dan karyawan SDK St. Vincentius 1. Keadaan di sekolah sudah disesuaikan dan dikondisikan dengan tertib dan disiplin. Hanya guru dan karyawan yang bertugas saja yang di perbolehkan masuk dan yang lainnya tentu mengikuti Perayaan Hari Pramuka secara virtual atau daring dari rumah seperti siswa-siswi SDK St. Vincentius 1. 

    Tahun ini, Pramuka sendiri mengambil tema "Pramuka berbakti tanpa henti dalam memasuki adaptasi kebiasaan baru dengan kedisiplinan dan kepedulian nasional." Sementara slogan yang menjadi inti tema tahun ini adalah "Pramuka Berbakti Tanpa Henti". Dalam sambutan Ka Kwarnas pada Peringatan Hari Pramuka ke-60 Tahun 2021, beliau mengatakan bahwa kita harus tetap bersemangat, tetap berusaha hidup sehat dengan mematuhi protokol kesehatan, dan tetap berusaha membantu mereka yang memerlukan pertolongan kita. Beliau juga menyarankan agar kita jangan pernah menyerah serta berputus asa. Melainkan kita tunjukkan bahwa pramuka dapat terus bergiat dan berbakti tanpa henti. (Source: Sambutan Ka Kwarnas)

    Satyaku Kudarmakan, Darmaku Kubaktikan..

    Pandemi bukan halangan bagi para anggota Pramuka Indonesia untuk terus berkegiatan bakti dan berkarya dalam masyarakat. Justru saat ini kegiatan bakti Pramuka Indonesia harus ditingkatkan, dilipatgandakan, dan dimasifkan. Kegiatan Pramuka tetap bisa dilakukan di lingkup pendidikan secara virtual atau daring. Jangan menyerah dan berputus asa.

Salam Pramuka!!

Yuk..
Jangan lupa intip juga video cuplikan kegiatan Pramuka Siaga dan Pramuka Penggalang yang telah dilaksanakan secara virtual atau daring juga pada tanggal 4-5 Juni 2021.